18 Oktober 2020 kolaborasi kembali terjadi, namun dengan konsep yang berbeda tentunya. Kolaborasi ini terjalin antar Sahabat Rumah Belajar Jawa Timur dengan Sahabat Rumah Belajar Sumatera Utara. Seluruh tim terdiri dari perempuan, sehingga kegiatan ini kami beri nama, SRIKANDI MELETEK (Melek Teknologi) BERBAGI BERSAMA RUMAH BELAJAR.
Kegiatan di buka dengan sebuah pantun dari Bu Endang selaku host, setelah itu diserahkan kepada Ibu Rahmadona selaku moderator yang akan memandu jalannya diskusi ini. Materi Pertama adalah saya sendiri, kali ini saya fokus menjelaskan tentang pemanfaatan sumber belajar lainnya dari Rumah Belajar yankni TV Edukasi, ada beberapa cara yang bisa dilakukan untuk aksesnya kita bisa buka laman https://tve.kemdikbud.go.id/ atau kita bisa membuka channel Youtubenya yakni Televisi Edukasi.
Pemateri kedua adalah Ibu Galih Harsul, rekan saya dari Jawa Timur. Beliau menjelaskan tentang pemanfaatan sumber belajar dalam pembelajaran. kemudian dilanjutkan oleh Ibu Lucia Sihombing yang menjelaskan pemanfaatan Geogebra dalam pembelajaran, dan materi terakhir adalah pembuatan video pembelajaran dengan Animaker dari Ibu Eunike.
Pemateri kedua adalah Ibu Galih Harsul, rekan saya dari Jawa Timur. Beliau menjelaskan tentang pemanfaatan sumber belajar dalam pembelajaran. kemudian dilanjutkan oleh Ibu Lucia Sihombing yang menjelaskan pemanfaatan Geogebra dalam pembelajaran, dan materi terakhir adalah pembuatan video pembelajaran dengan Animaker dari Ibu Eunike.
Kendala sempat terjadi, dua rekan kami sempat terlempar keluar dari room zoom karena kendala jaringan, namun itu tidak memutuskan semangat beliau berdua. Hal penting yang saya dapatkan dalam kegiatan berbagi kali ini adalah, keterbatasan (seperti jaringan) bukanlah alasan untuk berbagi, kitalah yang harus terus berusaha memaksimalkan apa yang kita punya. Saya pribadi harus jauh lebih bersyukur karena Surabaya adalah kota besar, dimana kendala sinyal jarang kami jumpai.
Di akhir acara kami berbagi doorprize, kami mengajak partisipan untuk bermain kuis yang sudah kami siapkan dengan aplikasi quizizz, 6 peringkat teratas mendapat hadiah dari kami. Alhamdulillah kegiatan berjalan dengan lancar dan seru, semoga kegiatan ini membawa manfaat bagi kita semua, Salam Berbagi dari Kami Srikandi Ibu Pertiwi!
Di akhir acara kami berbagi doorprize, kami mengajak partisipan untuk bermain kuis yang sudah kami siapkan dengan aplikasi quizizz, 6 peringkat teratas mendapat hadiah dari kami. Alhamdulillah kegiatan berjalan dengan lancar dan seru, semoga kegiatan ini membawa manfaat bagi kita semua, Salam Berbagi dari Kami Srikandi Ibu Pertiwi!
Video streaming webinar: https://www.youtube.com/watch?v=ovaOr7tb8Vo&t=753s
1 Comments
Semangat berbagi Ibu
ReplyDelete